Powered By Blogger

Selasa, 28 November 2017



BMT MUM Peduli Bencana


WONOGIRI (29/11/2017) - Curah hujan yang beberapa hari ini tinggi di wilayah Wonogiri dan sekitarnya menyebabkan beberapa daerah di Wonogiri mengalami dampak yang negative. Salah satunya di daerah Wonogiri Selatan terjadi bencana banjir dan tanah longsor.

Oleh karena itu, Baitul Maal BMT MUM Wonogiri yang diketuai Bp. Ratna mengadakan penggalangan dana dan bantuan untuk disalurkan di daerah yang terkena dampak banjir. Pagi ini tim Baitul Maal langsung mendatangi dan mengumpulkan bantuan dari berbagai pihak. Bantuan itu berupa pakaian, bahan makanan, air mineral, dan juga uang tunai.

Bapak Ratna menyampaikan bahwa banyak  pihak yang ikut membantu penyaluran bantuan ini. “Bantuan ini digalang dari berbagai sumber. Ada dari SDIT, TKIT, dan juga dari warga Jatisrono dan  sekitarnya,” beliau juga menjelaskan bahwa bantuan akan segera dikirimkan ke lokasi bencana.

Ditemui ditempat terpisah, Pak Sunaryo selaku Manager Umum BMT MUM Wonogiri menjelaskan bahwa tim Relawan BMT MUM akan terjun langsung ke lokasi bencana, dan kegiatan ini dilakukan bentuk wujud dari kepedulian BMT MUM kepada Wonogiri, dan beliau berharap bantuan yang diberikan bisa meringankan kondisi warga yang terkena dampak banjir tersebut. [zoe]

Senin, 27 November 2017



Dingin yang membawa semangat

Jatisrono - Pagi ini suasana sangat dingin sekali, kalau mbah surip bilang enaknya “bangun tidur… tidur lagi…”. Hujan turun sejak sore hingga siang ini dan belum ada tanda-tanda hujan akan berhenti. Anak  zaman now  sering menyebut kalao hujannya pakek formalin, pantes awet. 

Pagi ini aktivitas saya seperti biasa meskipun setelah dari masjid tadi menarik selimut kembali, keberangkatan ke kantor pun menjadi sedikit terganggu, ada rasa malas… sampai di kantor pun belum banyak yang datang.

Suasana agak menjadi lebih bersemangat ketika setelah briefing kita menyanyikan lagunya izzatul islam “Doa Robitah”. Luar biasa bisa menumbuhkan semangat walaupun suasana dingin mencekam. Semoga semangat ini akan membara dan tertularkan kepada semuanya. Pagi ini sangat luar biasa. seakan-akan hati kami terbawa ke dalam isi kandungan doa ini. bersama-sama untuk menggapai ridha ilahi “Dingin yang membawa semangat.”[zoe].

Minggu, 26 November 2017

Mulai dari sekarang

 Hasil gambar untuk menulis
 
        Sebagian besar orang, untuk mengungkapkan perasaan dengan tulisan memang sangat sulit. apalagi belum pernah melakukannya. akan tetapi menulis adalah suatu perkara yang mengasyikkan, disamping kita bisa menghasilkan tulisan, kita bisa mengekspresikan perasaan kita sehingga kita bisa fresh, bisa mengurangi beban fikiran kita.
        Oleh karena itu saya melalui blog ini insy'allah akan belajar menulis, dan insy'allah blog ini akan hidup kembali setelah beberapa waktu tidak ada aktivitas tulis menulis. doakan dan semoga saya bisa melakukannya dengan istiqomah. aamiin.[zoe].